Resep Cara Membuat Sayur Asem Jakarta, Sunda, Jawa, Betawi, Jawa Timur Enak Sederhana - DAPUR RESEP NUSANTARA

Resep Cara Membuat Sayur Asem Jakarta, Sunda, Jawa, Betawi, Jawa Timur Enak Sederhana

Resep Cara Membuat Sayur Asem

Resep sayur asem, merupakan masakan khas Indonesia yang terkenal juga dikenal dengan sayur asam. Siapa yang tidak kenal sayur asem pastinya semuanya sudah tahu. Terutama bagi anda yang tinggal di Jawa. Sayur asem merupakan masakan berupa sayur yang memang khas dengan rasanya. Rasa khas mempunyai banyak variasi seperti misalnya sayur asem Jakarta yang memang populer di kalangan masyarakat yang merupakan variasi dan kreasi dari orang Betawi yang berada di Jakarta. Sayur asem juga terdapat dengan variasi jenis kangkung sebagai bahan dasarnya ada juga yang menggunakan ikan asin untuk sayur asem. Ternyata banyak juga yah pilihan sayur asem ini.. tiggal pilih saja suka yang mana namun kesamaan dari kesemuanya adalah rasa asem yang memang khas.

Cara membuat sayur asem, menggunakan bahan-bahan yang sangat sederhana merupakan bahan yang mudah didapatkan didaerah kita seperti kacang tanah, nangka muda, melinjo, labu siam, belimbing sayur, kacang panjang dan asam jawa. Hemm... dari bahannya saja sudah menggugah selera dan tidak sabar ingin segera menyantapnya. Ada juga yang menambahkan jagung muda yang dicampurkan ke dalam masakan sayur asem.

Resep Sayur Asem, Cara Membuat Sayur Asem

Resep sayur asem, mempunyai rasa yang khas manis dan asam, rasa yang sangat menyegarkan apabila di konsumsi selain itu akan terasa tambah enak apabila dipadukan dengan lauk kering seperti ikan goreng dan lalapan yang tentu saja rasanya akan terasa sangat mantap sekali. Selain itu sayur asem juga disajikan dengan tambahan sambal untuk pelengkapnya sehingga rasanya memang sangat pas banget karena ada tambahan pedas yang menggoda lidah.

Cara membuat sayur asem bisa disajikan di rumah, kalau diperhatikan masakan ini seperti tom yam pernah tahu, masakan yang merupakan masakan Thailand walaupun untuk sayur asam ini lebih menggunakan sayur-sayuran daripada makanan laut untuk bahannya. Namun sayur asem memang terasa enak banget. Bagi anda yang belum mencoba silahkan dicoba karena pasti rasanya akan khas sekali dan anda pasti suka.

Resep, tentu saja anda pasti sudah ngiler untuk membuatnya dan penasaran dengan bumbu-bumbu apa saja sih yang digunakan. Oke langsung saja berikut bahan lengkapnya. Silahkan disimak.

Resep Sayur Asem

Bahan Ukuran
Kacang panjang dipotong ukuran 2 cm 75 gram
Labu siam yang dipotong dadu 75 gram
Jagung potong bulat 1 buah
Daun melinjo 50 gram
Daun salam 3 lembar
Asam muda, kerik dan memarkan 75 gram
Air 1000 ml
Gula pasir 5 sendok makan
Kacang tanah kulit 50 gram
Melinjo 75 gram
Garam 3 sendok teh
Nangka muda dipotong serasi 75 gram
Cabe merah 3 buah
Lengkuas yang dimemarkan 3 cm
Bumbu di Haluskan :
Bahan Ukuran
Bawang putih 3 siung
Kacang tanah 50 gram
Cabe merah 3 buah
Bawang merah 7 buah
Bahan Lainnya :
Bahan Ukuran
Air panas 100 ml
Asam jawa 25 gram
Cara membuat silahkan perhatikan dan simak secara seksama berikut ini. Tentu saja untuk cara membuatnya ini anda sudah melengkapi bahan dengan lengkap. Bagaimana simak terus..

Cara Membuat Sayur Asem

  1. Untuk membuat sayur asem ini sangatlah mudah yang pertama dilakukan yaitu dengan merebus air yang kemudian ditambahkan lengkuas, asam muda, daun salam, gula, garam serta bumbu yang telah di haluskan seperti di atas. Panaskan hingga mendidih dan bumbu benar-benar merata.
  2. Silahkan masukkan semua bahan hingga semua cukup matang.
  3. Silahkan masukkan air di bahan lainnya kemudian masak hingga mendidih dan matang. Setelah beberapa menit maka sayur asem akan matang dengan sendirinya dan siap untuk dihidangkan. Sungguh masakan ini menggoda selera sajikan dalam keadaan panas untuk hasil yang maksimal.
Resep yang bisa anda coba dengan berbagai bahan sederhana namun hasilnya maknyuuss.... resep sayur asem memang cocok untuk disajikan kepada keluarga kerabat atau ada acara resep ini bisa digunakan. Cara membuatnya yang begitu mudah andapun bisa. Selain itu bisa sebagai referensi menu andalan tambahan anda.

Demikian tips resep bagaimana cara membuat sayur asem kali ini. Tentunya semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi anda dan bisa menjadi referensi resep yang baik. Sudah banyak resep yang saya tulis dan disajikan dalam blog ini anda bisa membacanya artikel menarik lainnya seperti.