Resep Cara Membuat Wingko Khas Babat / Semarang - DAPUR RESEP NUSANTARA

Resep Cara Membuat Wingko Khas Babat / Semarang

Resep wingko yang paling terkenal yaitu wingko babat. Anda tidak perlu susah mencoba resep wingko babat ataupun mengetahui cara membuat wingko babat sendiri dirumah kalau anda berada di Semarang. Karena disana sudah tempatnya dan original. Kepopulerannya sudah sampai ke luar kota atau daerah di Indonesia. Terbukti mereka yang berkunjung ke Semarang tidak melewatkan momen penting yaitu membawa oleh-oleh buat keluarga dirumah.

Resep wingko babat, bagi anda yang memang suka dengan kue jajanan wingko tentu sudah pernah mencicipi kue yang satu ini kan. Kue yang memang sudah terkenal kelezatannya dan merupakan makanan khas di Indonesia.

Apabila anda pernah merasakan atau mencoba pasti akan ketagihan. Karena memang rasanya yang lezat. Kue ini bisa anda temui di daerah Semarang jadi apabila anda pernah mampir atau melakukan perjalanan tour ke berbagai tempat khususnya di semarang silahkan coba wingko babat ini.

Bagi anda yang belum sempat ke Semarang tentu sudah penasaran bagaimana cara membuat wingko babat ini. Wingko babat yang memang sangat terkenal di pulau Jawa. Wingko paling terkenal berada di daerah Semarang yang sebenarnya wingko babat asalnya dari kota babat yaitu sebuah kabupaten kecil yang berada di daerah lamongan jawa timur. Dimana babat terletak di daerah dekat perbatasan Bojonegoro. Intip resepnya disini...

wingko babat,resep wingko babat,resep wingko,cara membuat wingko babat

Resep winko babat, sangatlah sederhana anda juga bisa membuatnya. Sebenarnya wingko ini mempunyai peranan besar terhadap penggerak ekonomi di daerah babat terlebih lagi terdapat banyak perusahaan yang memang memproduksi wingko babat di daerah tersebut untuk di pasarkan. Wingko ini memang terkenal di babat dan semarang dengan berbagai jenis merkdan ukuran untuk di jual.

Cara membuat wingko babat, wingko mempunyai bahan dasar kelalapa yang di olah sedemikian rupa sehingga bisa mejadi makanan khas. Rasanya sangat renyah yang didalamnya terdapat campuran gula yang unik sehingga menghasilkan rasa yang nikmat. Wingko babat disajikan dalam potongan-potongan kecil dan mantap untuk dinikmati.

Harga dari wingko ini sangatlah bervariasi apabila anda ingin mendapatkan harga yang murah tentu saja dengan keahlian yang bisa anda gunakan untuk melakukan tawar menawar pada saat membeli wingko tersebut. Wingko ini juga bisa di bawa pulang untuk di jadikan oleh-oleh bagi keluarga dan kerabat dekat. Bagi anda yang berkunjung ke daerah semarang atau melewati propinsi di jawa tengah silahkan mencicipi kue ini. Namun, apabila anda ingin menikmati wingko ini dan tidak sempat untuk berkunjung ke tempat tersebut anda bisa membuat wingko sendiri di rumah.

Resep, untuk resepnya sangatlah mudah anda tinggal menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan seperti tepung, gula dan bahan lainnya. Berikut ini selengkapnya bahan untuk membuat resep wingko babat.

Resep Wingko Babat

Bahan Ukuran
Tepung ketan ayak halus 500 gram
Gula pasir putih 350 gram
Tepung kanji / tepung tapioka 50 gram
Santan kelapa tua 1/4 liter
Parutan kelapa muda 350 gram
Daun pandan 1 pcs
Margarain 1 sendok makan besar
Garam 1/2 sendok teh
Vanili 1/2 sendok teh
Kuning telur 2 buah di campur dengan 1 sendok margarin
Kertas minyak / daun pisang Secukupnya
Cara membuat, setelah kita siapkan bahannya giliran untuk membuat wingko babat yang lezat bagaimana caranya, silahkan simak.

Cara Membuat Wingko Babat

  1. Siapkan panci yang agak besar sehingga bisa menampung santan kental dengan ukuran 250 ml yang kemudian bisa anda masukkan santan kental, garam dapur secukupnya kemudian gula pasir. Sambil menunggu mendidih silahkan aduk semua bahan yang anda panaskan tersebut.
  2. Setelah beberapa lama anda bisa memasukkan pandan dan aduk lagi hingga adonan tersebut terlihat sediki kental dan menggumpal.
  3. Sekarang kita buat adonan utama yaitu masukkan 500 gr tepung ketan, tepung kanji, vanili, margarin, kemudian 350 gr kelapa parut. Silahkan anda campur semua jadi satu kemudian aduk hingga benar-benar rata dan tercampur dengan baik.
  4. Masukkan santan yang sudah dimasak tadi secara perlahan-lahan dan sedikit demi sedikit sampai santan habis dan tercampur semua.
  5. Ambil cetakan wingko yang diberi alas kertas minyak kemudian tuangkan adonan dan ratakan.
  6. Panaskan oven hingga mencapai suhu 160 hingga 170 derajat. Kemudian masukkan loyang tadi tunggu hingga adonan menjadi setengah matang dan angkat.
  7. Olesi dengan olesan yang sudah di siapkan pada adonan setengah matang dan siap untuk di panggang. Perhatikan apabila sudah terliat agak kecoklatan maka wingko tersebut sudah matang.
Dan akhirnya Resep wingko sudah matang silahkan taruh di tempat yang enak sambil menunggu agak dingin untuk di potong per bagian. Tentu saja untuk proses pemotongan ini sesuai selera anda. Dengan bentuk yang unik-unik juga bisa misalnya bulat, segi empat dan lain sebagainya.

Resep wingko babat ini bisa anda kreasi sendiri cukup mudah sekali bagaimana cara membuat semudah di atas sehinga bisa menghasilkan wingko yang lezat. Demikian tips kali ini anda baru saja membuat cara membuat wingko babat tentunya bisa anda nikmati bersama dengan keluarga. Masih banyak resep menarik lainnya di blog ini silahkan baca.